Pondok Gandrung

21 April 2009

Yang Muda Yang Gandrung

Bila masa berganti
Izinkan aku tuk berlari
Bila waktu terkunci
Bolehkah aku menyepi
Mudaku, hidupku, cintaku
Damba dan asa
Jadi pelangi
Warnai bumi
Aroma kesturi
Mudaku, indahku
Mudaku harapku

Yang muda yang gandrung, slogan ini memang cocok untuk kita para kawula muda, semua digandrungi, semua disenangi, semua dicintai, semua digilai, dari hal – hal positif seperti ilmu pengetahuan, teknologi, sosial budaya, ekonomi, olahraga sampai cinta, sampai hal – hal yang berbau bahaya juga kita gandrungi. Sedangkan arti kata gandrung adalah sangat rindu (kasih) akan, tergila-gila karena asmara, sangat ingin atau mendambakan, tetapi kata gandrung akan sangat identik dengan tari apabila kita berangkat ke Banyuwangi, namun mempunyai arti yang sama yaitu berasal dari kata gandrung, yang berarti tergila-gila atau cinta habis-habisan.

Masa muda adalah masa yang penuh warna-warni, pelangi, dan cita, tak heran jika pada masa ini kita selalu menyukai, mencintai, tergila-gila, segala sesuatu yang menarik.

Masa muda yang indah, masa – masa untuk menggandrungi ilmu, jika memang mau hidup indah selamanya, yang harus kita gandrungi setiap hari adalah ilmu. Tentunya ilmu yang positif dan bermanfaat.

Mari kita intip lagu darah muda lagu yang dipopulerkan Bang Haji Rhoma Irama, lagu untuk kita;

Darah muda,
darahnya para remaja
Yang selalu merasa gagah
Tak pernah mau mengalah
Masa muda masa yang berapi-api
Yang maunya menang sendiri
Walau salah tak peduli Darah muda…
Biasanya para remaja
Berpikirnya sekali saja
Tanpa menghiraukan akibatnya
Wahai kawan para remaja
Waspadalah dalam melangkah
Agar tidak menyesal akhirnya
Darah muda…

Terkadang pada masa ini kita terjebak dalam angan – angan semu, cinta buta, cita – cita bernada negatif atau terjerumus dalam lubang hitam, atau kata Muse disebut Black Hole, hal ini disebabkan tidak adanya tarik menarik antara kita dan ilmu pengetahuan, padahal sebenarnya, keterkaitan ilmu dengan diri kita sangatlah erat, kita para remaja pada dasarnya sangat dekat dengan ilmu pengetahuan, kita sangat identik dengan semangat, kita selalu bersemangat untuk mempelajari sesuatu, mencari tahu, dan selalu ingin tahu.

Semoga keingintahuan kita adalah keingintahuan tentang segala hal yang positif dan semoga kita dijauhkan dari segala sesuatu yang berbau negatif.

Hari ini bisa mati, besok masih misteri……(mutt)

Label:

3 Komentar:

Blogger Bayu mengatakan...

Jangan suka mengatakan kata "sepi", nggak baik. Entar jadi beneran, hidupmu akan sepi slalu. Sukses slalu!

Minggu, 26 April, 2009  
Blogger Kritik Sastra mengatakan...

Terus aja berkarya. sukses slalu!

Minggu, 26 April, 2009  
Blogger Arjun mengatakan...

isinya banyak mengandung pesan kepada anak muda sekarang. bahwa dengan ilmu kita bisa mencapai apa yg kita inginkan.namun ada satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah ikhlas.

Kamis, 30 April, 2009  

Posting Komentar

silahkan komentari posting kami.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda